Home » » Tutorial Shrink OS

Tutorial Shrink OS

Apa itu SHRINK OS?
Shrink OS adalah metode instal OS dengan menghapus beberapa modul yang kita rasa tidak perlu, sehingga kita akan mendapatkan ruang memory internal lebih banyak, dengan demikian istilah “jam pasir” atau lemot bisa sedikit ditanggulangi.

Apakah perlu shrink OS?
Semua aplikasi yang terinstal di BlackBerry terpasang di memory internal (memory telepon) termasuk OS. OS di BlackBerry sendiri rata-rata berukuran 100 MB lebih, tidak terbayang kalau dengan ukuran OS sekian ditambah aplikasi-aplikasi “kurang penting” terpasang, wajar kalau BlackBerry sering lemot, apalagi untuk seri Curve yang rata-rata memiliki internal memory yang kecil. Maka, shrink os ini sangat dianjurkan guna mendapatkan ruang memory yang lebih lapang.

Apakah ini aman?
Selama pengalaman pribadi saya, sejauh ini tidak pernah mendapatkan masalah terkait instal OS dengan cara ini. Selama mengikuti tutorial ini dengan baik, tidak akan ada masalah yang didapatkan.

Apakah bisa langsung dari BlackBerry?
Tidak, seperti halnya instal OS atau upgrade pada umumnya. Shrink OS harus menggunakan PC / laptop / netbook dengan spesifikasi minimum:
  • Intel Compatible I Ghz
  • Windows XP SP 3
  • RAM 512
  • HDDfree 100 MB
  • Resolution display 1024x768
*** ini adalah spesifikasi minimum yang dibutuhkan, apabila spesifikasi PC anda lebih dari ini, lebih disarankan

Bisa tidak dilakukan di warnet?
Bagi yang tidak punya PC, bisa melakukannya di warnet dengan catatan PC yang digunakan sudah sesuai dengan spesifikasi minimum yang disebutkan sebelumnya.


Apa saja yang harus di download?
1. BlackBerry Desktop Manager http://tinyurl.com/4mpoa52
2. BlackBerry OS http://tinyurl.com/qyf5soh
3. BBSAK http://tinyurl.com/347o3s2
4. BBHTOOLS http://tinyurl.com/qbf6kjj

Bagaimana cara Shrink OS?
1. Instal BlackBerry Desktop Manager, apabila ada notif untuk menjalankan Desktop Manager pilih close saja. Dilanjutkan dengan menginstal OS nya
2. Instal BBSAK, kemudian buka BBHTOOLS dan extract semua isinya
3. Jalankan BBHTOOLS
4. Di bagian select BBOS folder, pilih OS yang mau di shrink
5. Lakukan ceklis pada modul aplikasi yang akan dihapus, harap perhatikan:
“YANG DICEKLIS ADALAH YANG AKAN DIHAPUS MODULE NYA”
*** supaya tidak terjadi kesalahan dalam memilih modul yang akan dihapus, lihat screenshot berikut:

 https://fbcdn-sphotos-c-a.akamaihd.net/hphotos-ak-ash3/q71/s720x720/1506564_1439875569574880_1643635450_n.jpg

Kenapa BBM ikut diceklis? Berarti akan hilang dong?
BBM yang include dengan OS adalah BBM versi lama, jadi nanti bisa mendownload ulang.

Kenapa DocsToGo ikut dihapus, padahal saya butuh?
Ini adalah yang disarankan saja, apabila dirasa aplikasi tersebut penting. Silakan hilangkan ceklisnya, agar tidak ikut terhapus.

BlackBerry saya tidak ada radionya, itu bagaimana?
Apabila tidak ada radionya, lebih baik diceklis saja.

Bagi yang membutuhkan socialfeeds dan ringtones bawaan, jangan ceklis dikeduanya. Namun, apabila socialfeeds jarang digunakan lebih baik ikut di shrink saja (ceklis) dan ringtones pada dasarnya masih bisa didowonload.

6. apabila sudah yakin, silahkan cek kembali semua kotak yang diceklis dan harap bandingkan dengan contoh yang tersedia
7. apabila sudah yakin, klik SHRINK MY OS! Tunggu proses shrink beberapa lama, sampai muncul tulisan “YOUR OS HAS BEEN SHRUNK” sebagai tanda berhasilnya OS di shrink
8. coba lihat di pojok kanan bawah, ada SHRINK INFO;
BEFORE: Adalah ukuran OS asli apabila tidak di shrink
AFTER: adalah hasil dari SHRINK yang telah dilakukan
9. Hubungkan BlackBerry ke PC dengan USB, Backup data menggunakan BlackBerry Desktop Software
10. Buka My Computer/C/program file/Common file/Research in motion/apploader/ cari file vendor.xml kemudian hapus
11. Buka BBSAK – pilih wipe device – biarkan BBSAK melakukan penghapusan data
12. Apabila proses wipe sudah selesai, BlackBerry akan restart otomatis dan muncul pesan errror – jangan panik
13. masih di BBSAK pilih load OS dan ikuti proses instalasi OS sesuai petunjuk yang diminta, cukup tekan next sampai selesai
14. Apabila proses selesai, BlackBerry akan restart otomatis
15. Setelah menyala kembai BlackBerry nya, selamat BlackBerry sudah berhasil melakukan SHRINK OS

PERHATIAN:
SEGALA SEBAB, AKIBAT DILUAR TANGGUNG JAWAB SAYA PRIBADI. NAMUN, SELAMA MENGIKUTI TUTORIAL INI SEPENUHNYA. KEMUNGKINAN TIMBUL MASALAH SANGAT KECIL.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Tambahkann Komentar anda dengan kata-kata yang Beretika